Sosialisasi Kanker Dari Yayasan Pemerhati Kanker Indonesia
Pada hari ini Jumat, Tgl. 19 Juli 2024, bertempat di Ruang Rapat Koordinasi Kantor Desa Nongan, Acara : Sosialisasi Kanker dan Tumor dari Yayasan Pemerhati Kanker Indonesia
Sehubungan dengan semakin meningkatnya jumlah penderita Kanker dari tahun ke tahun dan menurut data
dari berbagai Rumah Sakit yang menunjukan bahwa pasien yang datang berobat rata-rata sudah mencapai stadium lanjut. Hal ini disebabkan karena rendahnya tingkat kesadaran masyarakat mengenai penyakit Kanker dan Tumor.
Maka dengan ini Yayasan Pemerhati Kanker Indonesia dalam rangka sosialisasi kesehatan, mengadakan penyuluhan kesehatan khususnya tentang penyakit Kanker dan Tumor. Untuk penyuluhan ini tidak dipungut biaya (Gratis). Adapun materi penyuluhan adalah sebagai berikut :
MATERI
- Apa itu kanker
- Kenapa seseorang bisa terkena kanker
- Gejalanya seperti apa
- Apa yang harus di lakukan ketika terkena kanker
MAKSUD DAN TUJUAN
- Menambah wawasan tentang penyakit Kanker
- Meningkatkan kesadaran terhadap bahaya Kanker
- Mengantisipasi secara dini kemungkinan terkena penyakit Kanker
- Mengurangi jumlah penderita Kanker di Indonesia yang setiap tahunnya terus meningkat
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin